PENGATURAN PADA CELL



CELL FORMATING
Sel-sel pada excel dapat diberikan tampilan yang menarik dengan menggunakan kotak dialog format cell. Dalam membuat sebuah tabel tidak akan selalu  satu kolom diisi dengan satu data saja, namun bisa jadi dalam satu judul kolom terbagi menjadi dua bahkan lebih kolom sehingga harus menggabungkan beberapa sel menjadi satu sel.




Untuk menggabungkan dua sel atau lebih menjadi satu sel dapat dilakukan sebagai berikut.
1.     Blok atau seleksi sel yang akan digabung atau dimerge.
2.     Pada ribbon Home, group menu Alignment klik pada dropdown Merge & Center.
3.     Pilih pilihan merge yang dikehendaki 
a.     Merge & center menggabungkan cell dan mengatur text menjadi rata tengah atau center.
b.     Merge Across : Menggabungkan sel dalam baris
c.     Merge Cells : menggabungkan semua cell yang dipilih, text rata kiri (left align)
                  d.   Unmerge cells : Membatalkan merge cells 




      4.   Dengan demikian tabel yang anda buat akan lebih terlihat rapi dan apik

0 komentar:

Posting Komentar